Tidak hanya itu, PLN melalui PLN Icon+ juga akan mengisi conference di Hannover Messe sebagai pembicara pada tanggal 20 April 2023 dengan tema “The Establishment of Charging Station for EV".
Selain itu, melalui pameran ini, PLN juga ingin mengimplementasikan cita-cita BUMN Go Global dengan menunjukan kapabilitas bisnis, inovasi maupun produk perusahaan kepada pasar internasional. Sehingga, hal ini nantinya akan terus melebarkan ekspansi market PLN di pasar internasional.
Baca Juga:
Yin-Yang konsep dalam filosofi Tionghoa yang biasanya digunakan untuk mendeskripsikan Sifat Kekuatan
"Untuk itu PLN akan memaksimalkan keikutsertaan dalam Hannover Messe untuk menunjukkan posisi PLN dalam mendukung sustainability dan transisi energi di Indonesia melalui digitalisasi proses bisnis, inovasi dan produk energi hijau serta menjadi pemain utama dalam pengembangan ekosistem EV," pungkas Darmawan. [rum]